Pesawat Termahal di Dunia, Super Mewah dengan Harga Fantastis
cnn.com

Pesawat Termahal di Dunia, Super Mewah dengan Harga Fantastis

Pesawat termahal di dunia dipilih oleh sebagian orang karena kenyamanan dan memiliki fasilitas mewah. Melakukan perjalanan jauh dengan menggunakan layanan pesawat terbang tentunya membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Meski begitu, perjalanan hanya perlu menempuh waktu yang jauh lebih singkat. Selain itu, terdapat sejumlah layanan pesawat terbang juga memberikan berbagai kenyamanan lainnya. Bukan rahasia lagi apabila pesawat modern merupakan kendaraan yang mahal. Biasanya memiliki harga puluhan juta hingga ratusan juta dolar.

Saat membicarakan tentang kemewahan, memang tidak akan ada batasnya. Namun seberapa jauh untuk berpikir tentang kemewahan di udara. Perlu Anda ketahui bahwa tiket pesawat paling mahal di dunia harganya ada yang hampir mencapai 53 lakh atau senilai dengan Rp 1 Miliar. Dengan uang sebanyak itu, tentu Anda akan mendapatkan perlakukan layaknya bangsawan, tidur di penthouse udara, hingga menikmati kemewahan yang tak terbayangkan.

Pesawat Termahal di Dunia, Super Mewah dengan Harga Fantastis
cnn.com

Inilah Pesawat Termahal di Dunia untuk Anda Ketahui 

Untuk mendapatkan transportasi nyaman dan aman, tak berlebihan rasanya apabila mengeluarkan biaya hingga miliaran. Hal inilah yang seringkali dilakukan oleh para miliarder yang memiliki pesawat terbang. Terlebih bagi para pesohor dunia tentunya memiliki mobilitas yang tinggi. Tak jarang mengharuskannya untuk mengunjungi beberapa tempat yang jauh dalam satu hari. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, tentu akan membutuhkan fasilitas transportasi yang nyaman, aman, dan juga efektif dalam mengatur jadwal yang padat.

Pesawat memang menjadi salah satu alat transportasi yang banyak dipilih, khususnya bagi para pesohor dunia. Meskipun harganya sangat mahal, namun pesawat menjadi pilihan utama yang cepat dan aman. Sebagian orang telah memiliki pesawat yang berharga fantastis, dengan memiliki fasilitas yang sangat mewah di dalamnya. Berikut ini adalah pesawat yang dipasarkan dengan harga sangat tinggi.

Airbus A380 Superjumbo Jet

Pesawat Airbus A380 Custom buatan Prancis ini yang dianggap sebagai pesawat jumbo jet termahal di dunia. Hal ini karena harga per unitnya yang dapat mencapai Rp6 triliun. Bahkan apabila ditambah dengan modifikasi keamanan dan interiornya yang mewah serta canggih keseluruhan uang yang harus dikeluarkan akan mencapai Rp 9 triliun. Tentunya tidak sembarang orang yang dapat memiliki pesawat ini. Salah satu pemilik dari pesawat mewah ini yakni seorang Pangeran Saudi Arabia. Pesawat Airbus A380 Superjumbo Jet milik keluarga kerajaan memiliki sebuah ruang shalat yang berputar secara otomatis.

Ruangan shalat tersebut akan selalu berputar mengarah ke Mekkah sehingga mengikuti arah kiblat. Pesawat ini juga termasuk pesawat komersial terbesar yang ada di dunia. Kapasitas pesawat ini dapat membawa penumpang hingga 525 orang. Kisaran harga pesawatnya mencapai US$500 juta per unit atau saat ini setara dengan Rp 7 triliun. Namun tahun 2010 lalu, pesawat ini pernah mengalami kecelakaan dan mengharuskannya mendarat di Singapura.

Gulfstream IV

Pesawat termahal di dunia ada pesawat jet pribadi Gulfstream. Pesawat yang seringkali digunakan dalam misi pengintaian. Beberapa negara memilih menyewa pesawat ini untuk misi kenegaraannya, seperti India dan Botswana. Namun, Sultan Brunei dan Johor yang membeli pesawat Gulfstream IV ini sebagai kendaraan pribadi. Untuk per unit pesawat ini sendiri yang dijual dengan harga US$38 juta atau saat ini senilai dengan Rp 536 miliar. Kelebihan dari jenis pesawat ini terletak pada daya tahan terbangnya.

Boeing 747

Tak hanya memproduksi pesawat komersial, namun Boeing ternyata juga memberikan layanan modifikasi pesawat. Salah seorang pemilik Boeing 747 juga melakukan modifikasi untuk desain interiornya. Pada bagian dalam pesawat diubah menjadi seperti sebuah hunian nyaman dari ketinggian. Pesawat ini dibandrol dengan harga sekitar US$153 juta atau saat ini senilai dengan Rp 2 miliar. Apabila ada modifikasi pada bagian dalam pesawat, proses penanganannya kemungkinan akan mencapai US$200 juta atau yang senilai dengan Rp 2,8 miliar.

BD-700 Global Express

Seri BD-700 Global Express pertama kali dirilis pada tahun 1999. Pesawat termahal di dunia ini melayani rute jarak jauh dengan waktu tempuh yang lebih cepat. Untuk sekali terbang, pesawat ini dapat menempuh perjalanan hingga 6.700 mil di atas laut. Hal ini karena mendapatkan dukungan mesin kembar yang berada pada bagian belakang pesawatnya. Selain itu, kabin pesawat ini sudah dilengkapi dengan 13 jendela sehingga memudahkan penumpang untuk melihat pemandangan di luar.

Airbus A340-300

Seri Airbus A340-300 yang dijual dengan harga sekitar US$600 juta atau saat ini senilai dengan Rp 8 triliun. Pesawat yang diproduksi di Prancis ini termasuk pesawat termahal di dunia yang memiliki banyak fasilitas dan perlengkapan sangat canggih. Tentunya untuk biaya operasional pesawat ini juga tak kalah mahal.

Konsumen terbesar dari pesawat ini yakni perusahaan penerbangan Air France. Hampir seluruh rute penerbangan dengan menggunakan pesawat yang satu ini. Seri ini sendiri yang telah berdiri sejak tahun 1993. Daya tempuhnya yang mencapai 13.700 km menjadi daya tarik bagi para perusahaan maupun perorangan.

Trump Boeing 757

Perlu diketahui bahwa ketangguhan dan kualitas pesawat Boeing memang tak diragukan lagi. Trump Boeing 757 termasuk pesawat termahal di dunia dari banyaknya seri Boeing di pasaran. Seri ini memberikan kemewahan dan kecepatan moda transportasi udara yang ada. Bahkan pesawat ini memiliki kecepatan sekitar 500 mil per jam. Trump Boeing 757 ini memiliki kapasitas penumpang mencapai 200 orang. Untuk memiliki pesawat seri ini, Anda harus mengeluarkan US$100 juta atau senilai dengan Rp 1,4 triliun. Namun untuk menyewa pesawat ini dengan tarif US$10.800 atau senilai dengan Rp 152 juta untuk sekali terbang.

B-2 Spirit

Berbeda dari pesawat komersial sebelumnya, jenis pesawat ini sebagai pesawat tempur. Pesawat dengan sistem radar aktif sehingga dapat mengenali musuh dan mengirimkan rudal aktif. Kecepatan B-2 Spirit dapat mencapai 650 mil per jam. Pada bagian dalam pesawat ini akan menemukan toilet, ruang medis, hingga tempat tidur. Menariknya, pilot juga dapat beristirahat sejenak saat pesawat sedang beroperasi. Harga B-2 Spirit ini menjadi paling mahal di antara pesawat lainnya yakni US$737 juta atau saat ini senilai dengan Rp 10 triliun.

Air Force One

Tak hanya B-2 Spirit, Air Force One juga termasuk pesawat termahal untuk kalangan militer. Pesawat ini yang dirancang untuk mengantisipasi adanya serangan udara dari negara musuh. Pesawat ini diklaim dapat menjadi pusat komando saat teroris sedang menyerang. Jenis pesawat ini yang dapat menampung mencapai 100 penumpang dan 26 awak pesawat. Harga setiap unit Air Force One terhitung fantastis, yakni mencapai US$660 juta per unit atau saat ini senilai dengan Rp 9,3 triliun.

Pesawat termahal di dunia tersebut tentu tidak akan mudah Anda jumpai di berbagai bandara. Keberadaannya yang terbatas pada misi kenegaraan dan juga kepemilikan pribadi. Mengingat biaya terbangnya yang cukup tinggi, maka hanya kalangan tertentu yang dapat menjangkaunya. Bahkan hanya beberapa pengusaha sukses yang diketahui memiliki pesawat jet pribadi. Pesawat yang memberikan berbagai kenyamanan dengan fasilitas mewah.