Cara Menyimpan Efek di Instagram
pixabay.com

Cara Menyimpan Efek di Instagram, Bisa Membuat Story Lebih Aesthetic

Cara menyimpan efek di Instagram bisa Anda lakukan dengan berbagai cara. Instagram merupakan salah satu aplikasi media sosial yang populer pada berbagai kalangan. Banyak orang mulai dari anak-anak, remaja, sampai orang dewasa yang sudah menggunakan Instagram saat ini.

Melalui Instagram seseorang bisa berbagi foto dan video dengan mudah. Selain itu, pengguna Instagram juga bisa membagikan cerita singkat atau story untuk menampilkan foto atau video pendek.

Cara Menyimpan Efek di Instagram
pixabay.com

Cara Menyimpan Efek di Instagram Bisa Anda Lakukan dengan Berbagai Langkah

Sebelum menggugah story pada Instagram pastinya para pengguna akan mengedit foto atau video terlebih dahulu. Hal itu biasa pengguna lakukan untuk mempercantik hasil dari story tersebut. Para pengguna Instagram bisa melakukan edit melalui bantuan sebuah aplikasi. Namun, Instagram juga sudah menyediakan efek filter yang bisa mempercantik foto atau video story.

Efek filter Instagram banyak macamnya yang bisa Anda manfaatkan. Supaya bisa memanfaatkan efek filter tersebut para pengguna tentu harus menyimpan terlebih dahulu. Terdapat berbagai cara untuk menyimpan atau download filter Instagram. Berikut merupakan cara menyimpan efek di Instagram yang bisa Anda ikuti:

Simpan Efek Instagram Melalui Kolom Pencarian

Menyimpan efek pada Instagram bisa Anda lakukan dengan mudah salah satunya yaitu melalui kolom pencarian. Hanya dengan beberapa langkah saja Anda sudah bisa menyimpan efek Instagram pada HP. Dengan begitu story bisa lebih aesthetic dan tentunya menarik. Berikut merupakan cara simpan efek Instagram melalui Kolom pencarian:

  1. Langkah pertama bukalah aplikasi Instagram terlebih dahulu.
  2. Setelah aplikasi terbuka, lanjut pilih menu Instagram stories.
  3. Setelah itu, Anda akan menemukan deretan koleksi filter sampai menemukan ikon pencarian, lalu klik ikon tersebut.
  4. Kemudian Anda bisa mencari efek atau filter ingin disimpan.
  5. Supaya lebih mudah pilih tab kategori filter untuk mencari sesuai keinginan.
  6. Apabila sudah menemukan efek yang sesuai klik try it untuk mencoba.
  7. Kemudian apabila cocok dengan efek tersebut klik unduh yang berada pada kanan bagian bawah untuk menyimpannya.

Simpan Efek Instagram dari Instagram Story Kreator

Cara menyimpan efek di Instagram selanjutnya yaitu bisa Anda lakukan dari Instagram story kreator. Selain melalui kolom pencarian para pengguna Instagram juga bisa memanfaatkan instagram story dari kreator. Namun, untuk melakukan langkah ini harus mengetahui kreator dari efek tersebut. Berikut merupakan langkah untuk simpan efek Instagram dari story kreator:

  1. Langkah pertama bukalah aplikasi Instagram terlebih dahulu pada smartphone.
  2. Selanjutnya cari profil kreator efek Instagram yang ingin Anda simpan filternya.
  3. Kemudian carilah tombol filter pada sebelah ikon tag.
  4. Setelah itu, pilihlah efek yang ingin Anda simpan sesuai keinginan.
  5. Apabila sudah berhasil menemukan klik menu save effect.
  6. Selanjutnya efek Instagram tersebut sudah berhasil tersimpan pada koleksi Anda.

Simpan Efek Instagram dari Unggahan Story Orang

Cara menyimpan efek di Instagram selanjutnya yaitu bisa melalui unggahan story orang lain. Memang pada Instagram kamu Anda bisa melihat berbagai unggahan story dari orang lain. Sebagian story tersebut pasti ada yang menggunakan efek atau filter untuk mempercantik.

Nah, hal tersebut bisa anda manfaatkan untuk mendapatkan efek yang sesuai keinginan. Apabila Anda tertarik dengan efek filter tersebut bisa menyimpannya pada deretan koleksi. Berikut merupakan cara simpan efek Instagram dari unggahan story orang:

  1. Langkah pertama bukalah aplikasi Instagram terlebih dahulu.
  2. Setelah aplikasi berhasil terbuka, klik salah satu story teman yang ada pada bagian atas.
  3. Kemudian pada story tersebut klik nama kreator fitur pada bagian atas bawah username.
  4. Selanjutnya klik try it untuk mencoba filter tersebut.
  5. Apabila cocok dengan efek tadi, bisa menyimpannya dengan klik save effect.
  6. Setelah itu, efek Instagram tadi akan tersimpan pada deretan koleksi Anda.

Nah, itu dia ulasan tentang berbagai cara menyimpan efek di Instagram. Anda bisa mengikuti berbagai langkah tersebut untuk menyimpan efek yang sesuai keinginan. Berbagai efek Instagram bisa pengguna dapatkan secara gratis tanpa harus membayar sedikitpun. Dengan menggunakan efek story Instagram Anda bisa lebih aesthetic dan menarik. Sehingga story bisa lebih menarik untuk dilihat banyak pengikut Instagram.