Cara Mulung Koin di Tiktok
attackofthefanboy.com

Cara Mulung Koin di Tiktok dengan Mudah, Hasilkan Banyak Cuan

Cara mulung koin di TikTok nyatanya menjadi salah satu hal yang sedang viral dan juga cukup banyak diminati. Apakah Anda sudah pernah mencobanya? TikTok merupakan salah satu jaringan sosial yang sekarang ini banyak digunakan di Indonesia. Apalagi melalui aplikasi tersebut kita juga dapat membuat video pendek dengan berbagai pilihan efek serta filter yang menarik.

Bukan hanya itu saja mereka yang sudah lama menggunakan aplikasi tersebut nyatanya sukses meraih keuntungan. Beberapa orang mungkin tahu caranya bisa menghasilkan uang dari TikTok yakni dengan mendapatkan jumlah like dan follower yang banyak. Seperti halnya akun TikTok yang sudah centang biru.

Nyatanya tidak semua akun TikTok itu bisa mendapatkan centang biru. Untuk mendapatkan centang biru juga berlaku syarat dan ketentuan lain. Namun TikTok tidak hanya memberikan kesenangan untuk para penggunanya saja. Seperti penjelasan sebelumnya yang menyatakan melalui aplikasi tersebut kita bisa mendapatkan uang.

Meskipun sistemnya tidak sama dengan YouTube yang menggunakan sistem iklan seperti halnya adsense. Tetapi pada kenyataannya juga terdapat banyak cara yang bisa kita coba untuk bisa mendapatkan uang. Memang benar salah satunya adalah dengan mengupload video kata mengikuti trend-trend yang ada.

Cara Mulung Koin di Tiktok
attackofthefanboy.com

Cara Mulung Koin di TikTok yang Benar

Salah satu cara yang bisa kita lakukan untuk mendapatkan sejumlah keuntungan dari aplikasi TikTok adalah mulung koin. Ada juga menjual produk orang lain dengan TikTok affiliate atau menjual barang melalui TikTok Shop. Disamping itu, Anda juga dapat membagikan link referral kepada pengguna baru serta masih banyak lagi cara lainnya.

Perlu Anda ketahui baru-baru ini sedang viral istilah mulung koin melalui aplikasi tersebut. Umumnya, untuk bisa mendapatkan koin itu pemilik akun harus melakukan ‘Live’ atau siaran langsung. Melalui siaran langsung tersebut pemilik akun akan mendapatkan saweran atau gift dari pengguna lain. Tapi hal tersebut mungkin masih menjadi hal yang sulit dilakukan bagi pemilik akun baru.

Karena tidak semua akun baru itu langsung bisa mendapatkan jumlah followers yang banyak. Sehingga jumlah penonton yang mengikuti siaran langsung pun juga banyak. Jadi hal tersebut juga menjadi sebuah tantangan tersendiri. Lantas upaya apa yang dilakukan apabila Anda belum bisa melakukan siaran langsung? Apakah mulung koin melalui TikTok juga masih bisa dilakukan? Tentu saja bisa. Seperti apa caranya?

Tutorial Mulung Koin TikTok

Untuk cara mulung koin TikTok yang pertama tentunya Anda harus membuka aplikasi tersebut, terlebih dahulu. Baru setelah itu scroll sampai bawah lalu pilihlah akun TikTokers yang sedang melakukan live streaming serta membagikan koin. Seperti apa tanda-tanda yang bisa kita lihat jika Akun tersebut sedang membagikan koin?

Biasanya, pada bagian kiri atas layar tersebut terdapat logo “harta karun “. Lalu cara mulung koin di TikTok yang berikutnya adalah, tekan saja logo harta karun tersebut kemudian tunggu sampai peti harta karunnya terbuka. Apabila langkah tersebut sukses bakal nantinya Anda juga akan mendapatkan satu koin TikTok gratis.

Agar lebih mudah nantinya pada bagian layar itu terdapat menu, tepatnya pada bagian atas, yakni menu untuk Anda, Live dan teman. Dikarenakan Anda ingin mendapatkan koin dari pengguna TikTok lain maka pilihlah “Live” dan perhatikan logo harta karunnya.

Oh iya, satu koin itu bernilai Rp100. Bisa dikatakan berhasil apabila Anda bisa mendapatkan 200 koin ketika mulung koin dari akun TikTokers lainnya yang sedang siaran langsung. Nantinya jumlah 200 koin tersebut bisa ditukarkan uang sebesar Rp20.000. Apabila Anda rajin mengikuti Live dari akun TikTok lain maka jumlah kain yang bisa dikumpulkan juga akan semakin lebih banyak.

Tips Mulung Koin di TikTok

Ketika Anda melakukan beberapa cara mulung koin di TikTok tersebut, nyatanya terdapat tips and trik yang berlaku dan harus diperhatikan. Tips yang pertama pastikan koneksi internet itu lancar dan stabil. Sebab, tidak mungkin jika koneksi yang stabil tidak berpengaruh untuk mendapatkan banyak koin.

Ingat, tidak semua live yang dilakukan oleh pemilik akun TikTok itu adalah live bagi-bagi koin. Jadi, alangkah lebih baiknya ikuti atau join ke akun yang melakukan siaran langsung tetapi terdapat logo harta karunnya. Menggunakan lebih dari satu handphone juga akan membuat Anda mendapatkan jumlah kain yang banyak. Atau Anda bisa mendapatkan koin dari Treasure box.

Selain itu fokus mengikuti siaran langsung tersebut juga menjadi salah satu tips yang harus diperhatikan oleh siapapun ketika mulung koin tersebut. Perlu dicoba juga lakukan tap-tap layar sejak 5 detik sebelumnya. Jadi bagaimana sangat mudah bukan cara mulung koin di TikTok itu? Tunggu apalagi ayo segera lakukan!